Wednesday, July 08, 2009

TPSLN Stockholm Di Swedia SBY-Boediono Berjaya


Stockholm - Pasangan SBY-Boediono meraih kepercayaan tertinggi dari WNI di Swedia dan berjaya dengan 88 (77,19%) suara. Posisi kedua ditempati Megawati-Prabowo dengan 16 (18,24%) suara.

Disaksikan Duta Besar RI untuk Swedia dan Latvia, Linggawaty Hakim dan sekitar 60 warga, penghitungan hasil pemungutan suara di TPSLN Stockholm secara meyakinkan memunculkan pasangan SBY-Boediono sebagai pemenang sementara.

Sementara pasangan Jusuf Kalla-Wiranto harus puas dengan posisi buncit dengan 10 (8.77%) suara.

"Hasil pemungutan suara di TPSLN Stockholm sebanyak 118 menunjukkan peningkatan lebih dari 30% dibandingkan pileg bulan April lalu. Sebaliknya suara tidak sah menurun dari 10% menjadi hanya 4%," Sekretaris I Pensosbud Dody Kusumonegoro kepada detikcom malam ini atau Kamis (9/7/2009) WIB.

Hasil final pemungutan suara pilpres di wilayah akreditasi KBRI Stockholm akan bisa diketahui setelah suara melalui pos dihitung pada 18/07/2009.

Dody menambahkan, total jumlah WNI yang masuk dalam DPT ada 754 orang. Sebanyak 30% dari mereka tinggal di Stockholm dan sekitarnya, sisanya tersebar di berbagai wilayah Swedia dari Trelleborg di ujung selatan sampai Kiruna di wilayah lingkaran kutub utara.

( es / es )

Dapatkan Info Pilpres terkini. Ketik *123*1*9*1# lalu OK/YES dari HP Anda. Khusus pelanggan Indosat.

Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!


0 comments:

Next previous home
 

DEWAN PIMPINAN PUSAT PARTAI SIRA (DPP) Copyright © 2008 Black Brown Pop Template by Ipiet's Edit Udin